Radang Amandel pada Anak

Radang Amandel pada Anak

Sahabat Hermina, barangkali banyak para orang tua sering mendengar atau bahkan mengalami radang amandel pada anak. Bahkan, operasi sering disebut sebagai cara mengobati radang amandel. Lalu, seberapa bahayakah radang amandel dan apa yang menyebabkan radang amandel? Bagaimana cara mengobatinya? Dan benarkah radang amandel harus segera di operasi?

 

Amandel, atau tonsil dalam bahasa medis, merupakan dua kelenjar kecil yang ada di tenggorokan. Amandel sebenarnya merupakan kelenjar atau kumpulan jaringan lunak di belakang tenggorokan yang membantu tubuh melawan infeksi. Pada saat benda asing seperti virus dan bakteri, masuk ke dalam tubuh melalui tenggorokan, maka amandel akan menjadi garda terdepan dari sistem pertahanan tubuh. 

 

Radang amandel kerap terjadi pada anak-anak, sebab biasanya anak-anak belum memiliki sistem kekebalan tubuh yang sempurna. Seiring berjalannya usia, kekebalan anak juga akan berkembang dan peran amandel dalam mencegah penyakit pun akan mulai tergantikan. Amandel memang bekerja sebagai antibodi bagi anak-anak.

 

Namun, apabila virus dan bakteri tersaring terlalu banyak, maka akan menyebkan peradangan. Saat terjadi peradangan amandel, kedua kelenjar ini biasanya akan membengkak dan menyebabkan anak mengalami sakit kepala, demam, sakit di sekitar telinga, batuk, hingga rasa sakit pada tenggorokan saat menelan. Bahkan jika sudah terlalu meradang dapat menyebabkan gangguan tidur, karena sudah menghalangi jalan nafas si anak.

 

Sahabat Hermina, tidak semua radang amandel harus diobati dengan operasi pengangkatan amandel. Dalam beberapa kasus, radang amandel dapat diobati dengan pemberian obat-obatan seperti antibiotik dan antiradang. Tentunya pemberian obat direkomendasikan oleh dokter spesialis THT terlebih dahulu.

 

Lalu, kapan operasi pengangkatan amandel harus dilakukan?

 

Ada beberapa gejala kapan diperlukan operasi pengangkatan amandel pada anak yang harus orang tua ketahui, diantaranya:

  • Terjadi peradangan yang berulang hingga 3 kali atau lebih meskipun telah diobati dengan obat-obatan
  • Radang berlangsung lama hingga berminggu-minggu
  • Radang menyebabkan anak susah bicara dan juga kesulitan menelan
  • Peradangan yang menyebabkan gangguan pernafasan

 

Radang amandel bukanlah kondisi yang sepele, karena jika dibiarkan akan mengakibatkan penyakit kronis lainnya yang membahayakan Si Kecil. Apabila Si Kecil mengalami gejala di atas, segera konsultasikan ke Dokter Spesialis THT.

 

RS Hermina Ciputat bisa menjadi pilihan Sahabat Hermina untuk memeriksakan radang amandel sampai dengan tindakan operasi jika diperlukan nanti. Selain memiliki dokter Spesialis THT yang handal dan profesional, RS Hermina Ciputat juga memiliki peralatan penunjang yang lengkap. Sehingga tidak perlu khawatir jika Si Kecil disarankan untuk melakukan operasi pengangkatan amandel.

Cookie membantu kami memberikan layanan kami. Dengan menggunakan layanan kami, Anda menyetujui penggunaan cookie kami.